Guncangan Gempa Terus Melanda Desa Niunbaun Kabupaten Kupang

Gempa bumi dengan magnitudo 3,7 menguncang Kabupaten Kupang, Kamis.
Gempa bumi dengan magnitudo 3,7 menguncang Kabupaten Kupang, Kamis.
banner 468x60

“Memperhatikan lokasi episenter dan kedalaman hiposenternya, gempa bumi yang terjadi merupakan jenis gempa bumi dangkal akibat adanya aktivitas sesar lokal,” kata Margiono.

KUPANG MEDIASI NTT.COM – Masyarakat Desa Niunbaun Kecamatan Amabi Oefeto Kabupaten Kupang Provinsi Nusa Tenggara Timur semakin resah akibat meningkatnya aktivitas guncangan gempa yang hanya dirasakan di daerah itu dalam satu bulan terakhir.

Bacaan Lainnya
banner 300250

Warga di Desa Niunbaun Kecamatan Amabi Oefeto semakin resah karena sering diguncang gempa yang hanya dirasakan di sekitaran Desa Niunbaun.

Keresahan warga di Kecamatan Amabi Oefeto itu telah disampaikan warga kepada pihak BPBD NTT.

Menurut warga, aktifitas gempa bumi sudah berlangsung hampir satu bulan dengan guncangan gempa 5-6 kali dalam sehari dan hanya terjadi di Desa Niunbaun.

Masyarat Desa Niunbaun meminta BPBD Kabupaten Kupang maupun BPBD NTT untuk turun ke lokasi guna memastikan penyebab adanya guncangan gempa yan terus terjadi sehingga sangat meresahkan masyarakat.

Sementara itu Kepala BMKG Kupang Margiono mengatakan terjadi gempa bumi tektonik dengan magnitudo 3,7 pada Kamis (25/1/2024) Pukul 16:03:17 Wita di wilayah Kabupaten Kupang, Nusa Tenggara Timur .

Berdasarkan hasil analisis BMKG menunjukkan gempabumi ini memiliki parameter dengan magnitudo 3.7 dengan episenter pada koordinat 10.17 LS, 123.95 BT, atau tepatnya berlokasi di darat pada jarak 21 Km arah Tenggara Kabupaten Kupang, Nusa Tenggara Timur pada kedalaman 5 km.

BMKG mengatakan memperhatikan lokasi episenter dan kedalaman hiposenternya, gempa bumi yang terjadi merupakan jenis gempa bumi dangkal akibat adanya aktivitas sesar lokal. (Ben)
.

banner 300x250

Pos terkait

banner 468x60

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *