“Saya harap semua masyarakat yang ada di TTS harus datang untuk mendengar ide dan gagasan dalam membangun NTT 5 tahun kedepan. Sisihkan waktunya untuk bersama kita mendukung orang baik dan cerdas. Jangan biarkan SPK berjalan sendiri. Pastikan kita berdiri bersama dalam barisan pemenangan,” ajak KristoBlasin
SOE, MEDIASI NTT.COM – Tanah Timor mempersembahkan salah satu putera terbaiknya Simon Petrus Kamlasi (SPK) untuk maju sebagai Calon Gubernur Nusa Tenggara Timur periode 2024-2029 dengan menggandeng Adrianus Garu (AG), putera Manggarai, Flores, untuk mendampinginya sebagai Calon Wakil Gubernur untuk maju dalam perheletan Pilgub NTT pada 27 November 2024.
Simon Petrus Kamlasi maupun Adrianus Garu secara resmi melakukan deklarasi dihadapan ribuan warga Kabupaten Timor Tengah Selatan sebagai Calon Gubernur dan Wakil Gubernur NTT periode 2024-2029 yang berlangsung di Soe, Kabupaten Timor Tengah Selatan, Sabtu (21/9)
Simon Petrus Kamlasi maupun Adrianus Garu memiliki sepak terjang yang berbeda. SPK merupakan seorang tentara dengan pangkat saat ini Jendral Bintang Satu atau Brigadir Jenderal (Brigjen) TNI. SPK jauh dari hiruk pikuk dunia politik. Sementara Adrianus Garu merupakan seorang profesional, namun dirinya pernah berkiprah di dunia politik sebagai Anggota DPD RI.
SPK-AG yang kini muncul dengan tagline SIAGA menjadi perpaduan yang baik dan layak dipersembahkan bagi bumi NTT. Kini, keduanya pun telah siap lahir bathin untuk menghibahkan jiwa dan raganya bagi NTT. Mereka rela meninggalkan apa yang dimiliki saat ini untuk berbuat lebih bagi kemajuan dan kesejahteraan masyarakat NTT.
Ketua Tim Pemenangan Paket SIAGA, Kristo Blasin menyampaikan rasa terimakasih kepada SPK yang telah meminang orang Flores untuk memimpin NTT 5 tahun kedepan. “Ini pemimpin yang rendah hati dan cerdas. Kalau orang Flores sudah mendukung SPK, kita di Pulau Timor jangan bimbang lagi,” ujar Kristo Blasin, Jumat (20/9/2024).
Sebagai wujud Paket SIAGA telah siap untuk bertarung di Pilgub NTT 2024, akan digelar deklarasi akbar di tanah kelahiran Simon Petrus Kamlasi, di TTS, tepatnya di lapangan Puspemnas Soe pada Sabtu (21/9/2024) pukul 10.00 Wita. Oleh karena itu, Kristo Blasin mengajak seluruh masyarakat TTS untuk hadir dan menyaksikan deklarasi akbar tersebut.
“Saya harap semua masyarakat yang ada di TTS harus datang untuk mendengar ide dan gagasan dalam membangun NTT 5 tahun kedepan. Sisihkan waktunya untuk bersama kita mendukung orang baik dan cerdas. Jangan biarkan SPK berjalan sendiri. Pastikan kita berdiri bersama dalam barisan pemenangan,” ajak Kristo yang merupakan politisi kawakan NTT.
Direktur SIAGA Center Yusinta Ningsih Nenobahan mengungkapkan bahwa deklarasi akbar di TTS sekaligus untuk membuktikan bahwa anak Timor akan pulang untuk membangun Tanah Timor. Menurut Yusinta, hal ini juga merupakan bentuk penghargaan Simon Petrus Kamlasi untuk tanah kelahirannya.
“Tanah Timor yang adalah tanah kelahiran Simon Petrus Kamlasi dimana dia dibesarkan dan dibentuk menjadi seorang figur pemimpin saat ini,” kata Yusinta.
Yusinta menjelaskan, deklarasi akbar Paket SIAGA di TTS selain orasi politik dari Calon Gubernur dan Wakil Gubernur NTT, Simon Petrus Kamlasi-Adrianus Garu, juga dikemas dengan hiburan serta doorprize berupa 3 unit sepeda motor, kulkas, televisi, handphone serta beasiswa langsung tunai.
“Deklarasi akbar ini juga akan dihibur dengan penampilan dari penyanyi lokal yang tren dengan lagunya Cinta LDR yakni Wandry Tobe, serta penyanyi top Indonesia Timur Justy Alrdrin,” tutup Yusinta.
Pada kesempatan itu, Yusinta mengajak seluruh masyarakat TTS untuk hadir di lapangan Puspemnas Soe guna mendengar langsung ide dan gagasan dari dua putera terbaik NTT Simon Petrus Kamlasi-Adrianus Garu membangun NTT, agar dapat maju dan sejahtera.
“Saya mengajak bapa, mama, kakak, adik semua untuk hadir. Jangan biarkan kedua putera terbaik NTT yang akan menghibahkan jiwa dan raganya untuk kemajuan dan kesejahteraan NTT ini berjalan sendiri,” pinta Yusinta.
Sebelumnya, Yusinta Ningsih Nenobahan juga pernah mengungkapkan bahwa sampai sejauh ini, titik terang kemenangan pasangan Simon Petrus Kamlasi-Adrianus Garu (SIAGA) sudah mulai nampak dalam beberapa kunjungan, baik di Pulau Flores, Rote, maupun Sumba.
“Berdasarkan data yang kami pegang, Paket SIAGA punya tren kenaikan dari sisi elektoral. Artinya, pesona kedua figur baik Pak Simon dan Pak Andry Garu punya pengaruh bagi penerimaan masyarakat. Apalagi keduanya adalah tokoh yang bersih dan punya kontribusi untuk masyarakat NTT lewat jalurnya masing-masing,” jelas Yusinta.
Yusinta mengatakan masyarakat harus cerdas dalam memilih pemimpin untuk menahkodai NTT. Simon Petrus Kamlasi-Adrianus Garu adalah sosok yang bisa diandalkan oleh masyarakat. Figuritas keduanya juga bersih dan berintegritas, serta terukur. Data soal keduanya hingga saat ini juga sangat positif.
“Nah, ini tentu akan menjadi pertimbangan tersendiri bagi masyarakat. Saya selalu berkeyakinan kalau masyarakat tidak akan membiarkan kedua orang baik ini berjuang sendiri. Saya yakin masyarakat akan berjuang bersama Paket SIAGA,” pungkas Yusinta. (Ben)